Kegiatan Safari Ramadhan di Mushola Hidayatul Iman Kelurahan Karangrejo pada hari kamis, 14 Maret 2024 pukul 19.15 sd selesai
Safari Ramadhan merupakan kegiatan positif yang dilakukan umat Muslim dalam mendapatkan keberkahan selama bulan suci Ramadhan. Melalui kegiatan Safari Ramadhan ini umat Muslim dapat saling bersilaturrahmi antar umat muslim dalam menjalankan Ibadah bulan Suci Ramadhan.
pada Kegiatan Safari Ramadhan yang di awali dengan Sholat Isya dan di lanjutkan Sholat Tarawih dan Witir yang di Imami oleh Tim Safari Kota.
Safari Ramadhan yang langsung dihadiri oleh Walikota Metro, Ketua DPRD Kota Metro, Ketua TP PKK Kota Metro, Staf Ahli, Asisten 1 Bidang Pemerintahan dan Kesra, Kepala OPD, Polres Kota Metro, Dandim Kota Metro yang diwakili oleh Koramil Metro Utara, Kabag Kesra, Kabag Organisasi, Camat Metro Utara, Sekcam Metro Utara, Lurah Karangrejo, Lurah Purwosari dan Lurah Purwoasri, Staf Kecamatan Metro Utara, Staf Kelurahan Karangrejo, Bhabinkamtibmas Karangrejo, Babinsa Karangrejo Ketua RW, Linmas Karangrejo, tokoh agama, dan Jamaah Mushola Hidayatul Iman.
Dalam Sambutan Ahmad Sarianto yang mewakili takmir Mushola Hidayatul Iman menyatakan terima kasih banyak kepada Bapak Walikota Metro beserta rombongan yang bisa mengunjungi Mushola Hidayatul Iman dalam rangka Safari Ramadan Tahun 2024. dan memberikan bantuan hibah kepada mushola kami (hidayatul iman)
Walikota Metro dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada pengurus mushola hidayatul iman beserta jamaah dalam penyambutannya serta suguhannya. kegiatan ini adalah kegiatan rutin kota dalam rangka menjalin silaturahmi kepada warga masyarakat kota metro dan pada malam ini di kelurahan Karangrejo.
setelah walikota memberikan sambutan dilanjutkan dengan pemberian Bantuan hibah secara simbolis berupa Material bahan bangunan senilai Rp.15.000.000,- berupa : Semen, pasir, batu bata dan batu sprit
Tausiyah disampaikan oleh Ust. Haikal, beliau menyampaikan di bulan Ramadhan yg penuh keberkahan semoga memdapatkan ampunan, barang siapa yang dengan gembira dengan datangnya bulan Ramadhan maka dipastikan diharamkan dari api neraka.
kehadiran bulan ramadhan benar-benar menjadikan bulan ampunan bagi kita semua. sehingga seluruh di Bulan Ramadhan dipenuhi dengan amal soleh.
